Puisi Kenangan Putih Biru (Masa SMP)

Fokus-Belajar - Hallo Sahabat Sahabat Saya Semuanya, Nah Saya Akan Membagikan Puisi Kengan Putih Biru, yaitu dimana saat kita Masih SMP, oke langsung saja lihat puisinya :)




PUISI "KENANGAN PUTIH BIRU"

Kenangan Putih Biru

3 tahun sudah aku disini..
Berperang dengan secarik kertas dan pena
Agar masa depanku tak suram
Seperti langitku dahulu..

Dahulu, kuanggap surga ini bagian neraka duniaku
Neraka yang berisikan kumpulan bahkan ribuan
Manusia yang nampak risih dengan atribut itu
Atribut masa orientasi sekolahku..

Jelas, tak ada satupun dari ribuan manusia
Yang kukenali bahkan ku ajak bercengkrama
Hanya ada bulir lelah dan canggung
Yang menggambarkanku saat itu..

Tuhan, kali ini aku sangat salah..
Nerakamu ini berganti menjadi Surga
Surga tempatku mengadu dan berjibaku
Dengan pena dan secarik kertas itu

Dulu, kuanggap nista gedung ini
Kuanggap Neraka dunia semua ini
Tapi semua itu salah
Seiring berjalannya waktu..

Aku salah, aku salah pada waktu itu
Aku yang tidak tahu apa-apa ini
Berani mengatakan gedung ini Neraka duniaku
Tanpa tahu apa yang terjadi setelah kukatakan itu..

Dunia seakan berubah..
Awan hitam yang sejak dulu menerpaku
Kini berganti menjadi Awan putih terang
Yang siap menemaniku menyambut hangatnya mentari..

Setelah sekian lama..
Aku menyesal telah berkata begitu
Seakan aku tak rela jika aku
Ingin lulus sebentar lagi..

Baju dan rok ini..
Sebentar lagi akan terlepas dari tubuhku
Berganti menjadi Baju dan rok
berwarna Abu-abu kemudaan..

Tuhan..
Mengapa kau percepat semua ini?
Aku yang baru merasakan perasaan ini
Harus merasakan kehilangan saat-saat indah ini lagi..

Bisakah kau tunda ini?
Aku belum siap menerima kenyataan pahit ini
Melepas semua kenangan putih biru ini
Sama saja kembali ke awan hitam itu..

Andai aku tak menginjakkan kakiku disini..
Mungkin aku tak akan pernah mengerti
Mengapa dahulu kusebut gedung ini
Bagian Neraka duniaku...

Previous
Next Post »

3 comments

Click here for comments
May 8, 2015 at 11:42 PM ×

terharu gan baca puisinya :')

Balas
avatar
admin
May 9, 2015 at 6:55 AM ×

mantap mas,, puisi nya,, jadi inget waktu masih di bangku SMP.. he he... sukses mas

Balas
avatar
admin
Anonymous
April 24, 2018 at 4:48 AM ×

Saya sangat bersyukur kepada Ibu Iskandar Lestari karena telah memberi saya pinjaman sebesar Rp700.000.000,00 saya telah berhutang selama bertahun-tahun sehingga saya mencari pinjaman dengan sejarah kredit nol dan saya telah ke banyak rumah keuangan untuk meminta bantuan namun semua menolak saya karena rasio hutang saya yang tinggi dan sejarah kredit rendah yang saya cari di internet dan tidak pernah menyerah saya membaca dan belajar tentang ISKANDAR LESTARI LOAN FIRM di salah satu blog saya menghubungi Mrs Iskandar Lestari konsultan kredit via email (iskandalestari.kreditpersatuan@gmail.com) dengan keyakinan bahwa pinjaman saya diberikan pada awal tahun 2017 dan harapan datang lagi, kemudian saya menyadari bahwa tidak semua perusahaan pinjaman di blog benar-benar palsu karena semua hautang finansial saya telah diselesaikan, sekarang saya memiliki nilai yang sangat besar dan usaha bisnis yang patut ditiru, saya tidak dapat mempertahankan ini untuk diri saya jadi saya harus memulai dengan membagikan kesaksian perubahan hidup ini yang dapat Anda hubungi Ibu Iskandar via email: (iskandalestari.kreditpersatuan@gmail.com)
BBM INVITE::{D8980E0B}:::::::::::::{4424AA}
facebook (www.facebook.com/iskandar.lesteri.7)
Website: (iskandarlestari.wordpress.com)
Calls Only ::{+16264653418}
WhatsApp Only::{+33753893351}

Balas
avatar
admin

PERINGATAN !!!

1. Berkomentarlah sesuai topik pembicaraan
2. Dilarang membuat masalah/mengejek dengan komentator lain
3. Dimohon untuk berkomentar dengan bahasa Indonesia yang baku dan sopan
4. Terima Kasih Telah Mematuhi Peraturan Blog Ini Show Conversion Code Hide Conversion Code Show Emoticon Hide Emoticon

Thanks for your comment